Honda: Permainan Saya di AC Milan Baru 50 Persen
Pemain asal Jepang berusia 27 tahun itu baru direkrut Milan awal bulan ini dari klub Rusia, CSKA Moscow. Akibatnya, dia tertinggal start dari rekan-rekannya di Milan yang berlatih sejak Juni lalu. Namun, punggawa tim nasional Jepang itu langsung nyetem. Dia mencetak satu gol dalam tiga pertandingan bersama Rossoneri.
Kemarin dini hari, Honda membantu Milan menang 1-0 atas Verona dalam lanjutan Seri A Italia. "Senang rasanya bisa memenangkan tim, tapi jelas saya harus terus mengasah kemampuan saya," ujarnya.
Tambahan tiga poin ini memang belum banyak menggerek posisi Milan di klasemen. Hingga pekan ke-20, Milan masih berada di posisi 11 dengan nilai 25. Mereka ketinggal 30 poin dari pimpinan klasemen Juventus.
Menurut Honda, Rossoneri memiliki kelemahan di penguasaan bola. "Kami harus meningkatkan kontrol bola, supaya bisa menciptakan peluang gol lebih banyak," kata Honda.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar